Ramadhan semakin dekat. Sudah saatnya penikmat anime yang juga akan menjalankan ibadah puasa lebih selektif dalam memilih tontonan animenya. Agak sulit mencari anime yang aman dikonsumsi selama ramadhan nanti, mengingat semakin banyaknya anime yang menyajikan fanservice yang berpotensi membatalkan puasa sebelum waktunya. Kali ini Otak Otaku akan merekomendasikan anime yang aman ditonton saat ramadhan nanti, berikut daftarnya:
Sen to Chihiro no Kamikakushi, anime garapan studio ghibli yang telah banyak mendapatkan penghargaan animasi terbaik. Selain ceritanya yang menarik, anime supernatural tentang perjuangan seorang gadis yang hidup di dunia roh ini juga mengandung unsur-unsur nilai kehidupan. Anime ini mengingatkan kita agar tidak pernah mengambil apapun yang bukan milik kita, karena cepat atau lambat hal itu hanya akan mendatangkan masalah bagi kita. (edisi bijak ) ~Akari Ginko
Sinopsis:
Chihiro adalah gadis berusia sepuluh tahun yang akan pindah ke luar kota bersama orang tuanya. Ketika sedang mencari rute yang lebih dekat ke rumah baru mereka, Ayah Chihiro mengendara ke jalan kecil yang berakhir ke bangunan misterius. Orang tua Chihiro penasaran dan masuk melewati gerbang yang gelap dari bangunan tersebut yang sebenarnya adalah perbatasan antara dunia arwah dan dunia manusia. Kisah petualangan Chihiro dan orang tuanya pun dimulai.[1]
Momo e no Tegami (Surat untuk Momo), menceritakan seorang gadis yang baru saja pindah ke pulau bersama ibunya, tak lama setelah kehilangan ayahnya. Anime drama karya Production I.G ini dapat dinikmati untuk semua umur dan cocok ditonton bersama keluarga. ~Akari Ginko
Sinopsis:
Momo adalah seorang gadis yang sebelumnya tinggal dan dibesarkan di Kota Tokyo. Momo yang baru saja kehilangan ayahnya, pindah ke sebuah pulau bersama dengan ibunya. Tak lama setelah Momo tinggal di pulau, ia bertemu dengan Youkai (roh). Semenjak itu, banyak hal yang terjadi padanya.[2]
Ojiisan no Lamp, proyek anime yang didanai pemerintah Jepang dalam program Young Animator Training Project. Anime tentang westernisasi Jepang dimasa lampau. Masa-masa Jepang sebelum keberadaan alat penerangan hingga mulai adanya listrik yang membawa perubahan besar.
Fokus cerita pada masa lalu seorang kakek yang mendapatkan kebahagiaan karena perubahan dan hancur karena perubahan pula. Sangat direkomendasikan buat kalian yang sering gagal move on. ~Switch-on
Sinopsis:
Saat bermain petak umpet, seorang anak menemukan benda aneh. Kemudian kakeknya menceritakan tentang benda itu dan masa mudanya dulu. Kisah tentang westernisasi Jepang yang mengubah segala hal.[3]
Luangkan waktu 6 menit kalian untuk menonton anime ini. Anime movie pendek Dareka no Manazashi ini akan membuat kita lebih memahami sosok penting seorang ayah. Sangat direkomendasikan buat kalian khususnya yang hidup merantau. ~Switch-on
Sinopsis:
Okamura Aya adalah seorang gadis yang mulai menginjak dewasa. Demi pekerjaan yang baru saja dia dapatkan, Aya memutuskan untuk pindah dari rumah dan membuatnya jauh dari ayahnya, Okamura Kouji. Saat ini, Aya mulai menghadapi rintangan hidup dengan pijakan kaki sendiri. Inilah kisah menyentuh seorang gadis yang mulai terpisahkan jarak dengan ayahnya seiring dengan kedewasaan dan kemandiriannya.[4]
Itulah empat rekomendasi anime yang cocok ditonton di bulan ramadhan pilihan Otak Otaku. Jika ada anime lain yang ingin teman-teman rekomendasikan, silahkan tulis di kolom komentar.
Selamat menunaikan ibadah puasa bagi yang menjalankannya.