Gelaran C3AFA Jakarta 2018 telah berakhir pada 2 September 2018. Acara pop culture yang berlangsung selama tiga hari di ICE, Tangerang ini kembali sukses menarik banyak pengunjung, terlihat dari antrian dan antusiasme pengunjung.
Pengunjung C3AFA Jakarta 2018
Memasuki venue, pengunjung disambut dengan gunpla-gunpla keren yang pastinya membuat khilaf para pengunjung. Pada gelaran AFA kali terdapat konten spesial dengan tajuk AFAPLAY yang menyajikan berbagai game dari developer kenamaan seperti EA & Bandai maupun developer lokal.
Hari pertama C3AFAJKT18 dimeriahkan dengan konser solo EGOIST yang disambut antusiasme tinggi para penggemarnya. Bahkan antrian mulai terlihat sekitar dua jam sebelum konser dimulai. Pukul 20:15, Chelly sang vokalis akhirnya muncul. Tampil dalam wujud cewek 3D dengan rambut berwarna pink, ia membuka konsernya dengan lagu Euterpe yang merupakan lagu opening anime Guilty Crown. Dalam konser ini, EGOIST membawakan 21 lagu yang berhasil menggerakkan emosi penonton mengikuti irama musiknya. EGOIST juga membawakan lagu Désir (ending Fate/Apocrypha) yang dipopulerkan oleh GARNiDELiA. Selain itu, ia juga membawakan lagu Connect (opening Mahou Shoujo Madoka★Magica) yang dipopulerkan oleh ClariS. EGOIST pun menutup konsernya dengan lagu Departures ~Anata ni Okuru Ai no Uta~.
EGOIST di I Love Anisong Concert C3AFA 2018 Jakarta
Di hari kedua, pengunjung C3AFAJKT18 memberikan sambutan paling hangat mereka pada duo cosplayer Baozi dan Hana yang menyapa pengunjung di Akiba Stage. Virtual youtuber Kizuna Ai juga ikut meramaikan acara di Akiba Stage. Meskipun sempat tertunda dan terjadi sedikit kendala teknis, tetapi tidak mengurangi semangat para penggemar tetap bertahan di depan panggung.
Setelah di hari pertama EGOIST berhasil menghibur pengunjung I Love Anisong Concert C3AFA 2018 Jakarta, hari berikutnya penikmat anisong disuguhi penampilan enam musisi Jepang.
Light stick penonton seketika berwarna merah menyambut lagu pertama Domination yang dibawakan oleh BAND-MAID. Setelah jingkrak-jingkrak bersama BAND-MAID, Megumi Nakajima membawa penonton lebih santai lewat lagu What 'Bout My Star? yang merupakan ost anime Macross F. Konomi Suzuki kembali membakar semangat penonton dengan lagu Redo (opening Re:Zero kara Hajimeru Isekai Seikatsu), CHOIR JAIL (opening Tasogare Otome x Amnesia), Utaeba Soko ni Kimi ga Iru Kara (opening Lost Song), dan THERE IS A REASON (ending No Game No Life: Zero). Ami Wajima, Mashiro Ayano, dan TRUE melengkapi kemeriahan konser ini dengan lagu-lagu andalan mereka. Total ada 42 lagu yang dibawakan oleh enam musisi di hari kedua I Love Anisong Concert C3AFA 2018.
BAND-MAID di I Love Anisong Concert C3AFA 2018 Jakarta
Megumi Nakajima di I Love Anisong Concert C3AFA 2018 Jakarta
Konomi Suzuki di I Love Anisong Concert C3AFA 2018 Jakarta
Ami Wajima di I Love Anisong Concert C3AFA 2018 Jakarta
Mashiro Ayano di I Love Anisong Concert C3AFA 2018 Jakarta
Dibuka pukul 10 pagi, hari terakhir C3AFAJKT18 tetap ramai meskipun tanpa konser Anisong. Antusiasme tetap terlihat dari para pengunjung yang bersemangat memburu merchandise dan foto cosplayer favorit mereka.
Sementara itu di Day Stage dipenuhi senyum pengunjung yang menantikan Ayase dan seiyuu Sora Tokui. Selain itu penggemar anime juga dimanjakan dengan special screening anime K: Seven Stories Episode 2 dan JoJo no Kimyou na Bouken: Ougon no Kaze (JoJo's Bizarre Adventure: Golden Wind).
C3AFA Jakarta 2018 menjadi gelaran AFAID terakhir setelah 7 tahun hadir menjadi festival budaya pop terbesar di Indonesia. Meskipun demikian, jangan khawatir sebab pihak penyelenggara telah menyiapkan sesuatu yang baru sebagai penggantinya.