Manga Anime

Manga Fantasi 'Shoukoku no Altair' Diadaptasi Menjadi Anime

Otak Otaku コメント0
Manga Fantasi 'Shoukoku no Altair' Diadaptasi Menjadi Animeの画像

Website resmi majalah Monthly Shonen Sirius penerbit Kodansha menampakkan gambar “Project Altair” yang menginformasikan bahwa manga fantasi Shoukoku no Altair diadaptasi menjadi anime televisi.

Minggu lalu Aniplex telah mengumumkan proyek ini melalui sebuah video.

Furuhashi Kazuhiro (Mobile Suit Gundam Unicorn, Rurouni Kenshin) akan menyutradarai proyek anime ini di studio MAPPA (Yuri!!! on Ice, Zankyou no Terror).

Pengumuman adaptasi anime Shoukoku no Altair
Pengumuman adaptasi anime Shoukoku no Altair 2

Di Indonesia, manga Shoukoku no Altair diterbitkan oleh Level Comics dengan judul “Altair - Tale of the Great War”. Hingga berita ini dimuat Level Comics telah menerbitkan komik ini sebanyak 13 volume.

Komik volume 13 yang terbit pada tanggal 7 Desember 2016

Altair - Tale of the Great War - Volume 13

Deskripsi cerita oleh Level Comics:

Stratokrasi Turkiye dan Kekaisaran Baltrhain yang bertetangga telah lama berseteru.
Pada suatu malam, seorang Menteri Kekaisaran ditemukan terbunuh, memperkeruh hubungan kedua negara!

Di antara para jenderal yang memilih jalan perang, Mahmud menyadari adanya dalang di balik semua ini.
Demi melindungi negara dan menjaga perdamaian, di sinilah pertarungan jenderal muda Mahmud dimulai!!

Sumber: ANN, Elexmedia

将国のアルタイル Level Comics

コメント

この記事にコメントしてください

コメントする前にログインしてください