Manga Anime

Manga 'Boruto: Naruto Next Generations' Umumkan Adaptasi Anime dan Merilis Video Promosi

Otak Otaku 2016年12月18日 00:43:00 コメント0
Manga 'Boruto: Naruto Next Generations' Umumkan Adaptasi Anime dan Merilis Video Promosiの画像

Dalam acara Jump Festa yang berlangsung pada hari Sabtu, 17 Desember 2016, diumumkan bahwa manga Boruto: Naruto Next Generations karya Kodachi Ukyou dan Ikemoto Mikie diadaptasi menjadi seri anime dan direncanakan mulai tayang pada bulan April tahun 2017.

Dihari yang sama, melalui akun twitter resmi Cruchyroll merilis video promosi untuk anime tersebut.

Website resmi animenya juga mengumumkan para seiyuu beserta karakter yang diperankannya:

Boruto: Naruto Next Generations - Key Visual

Dalam acara Jump Festa, mangaka Kishimoto Masashi, kreator manga Naruto dan Boruto mengatakan bahwa anime Boruto diharapkan dapat lebih baik dari Naruto.

Manga Boruto: Naruto Next Generations merupakan karya Kodachi dan Ikemoto yang mulai dipublikasikan melalui majalah Weekly Shonen Jump pada 9 Mei 2016. Manga tersebut merupakan sequel dari manga Naruto karya Kishimoto.

Sumber: Anime! Anime! via ANN

BORUTO-NARUTO NEXT GENERATIONS Spring 2017

コメント

この記事にコメントしてください

コメントする前にログインしてください